(08 Sep 2024 | 23:09)

Tingkatkan Kualitas PPDB Al Hikmah Surabaya

Untuk meningkatkan kualitas layanan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2025-2026, Direktorat Pendidikan Full Day School (FDS) Al Hikmah Surabaya mengundang para wakil kepala (waka) sekolah bidang hubungan masyarakat (humas) dan operator PPDB, humas yayasan, penelitian dan pengembangan (Litbang), pengelola sistem IT Sekolahku, dan bagian keuangan.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Ustazah Hayatun Nufus selaku Sekretaris Direktur Pendidikan FDS Al Hikmah Surabaya, Jumat 6 September 2024. Diawali dengan evaluasi pelaksanaan PPDB tahun sebelumnya, kegiatan tersebut berlangsung dengan lancar. Ustazah Hayat memberikan arahan terkait PPDB ini. Apa yang sudah baik akan dipertahankan, apa yang kurang akan ditingkatkan, dan hal-hal yang tidak optimal bisa ditinggalkan.

Para waka Humas memaparkan apa yang telah mereka lakukan dalam menyukseskan PPDB 2024-2025. Banyak strategi sudah diterapkan. Salah satunya adalah melibatkan semua guru untuk menyampaikan brosur pendaftaran ke sekolah-sekolah terdekat lokasi tempat tinggal mereka. Intinya, kolaborasi banyak pihak untuk mewujudkan PPDB yang berkualitas.

Menariknya, sejak tahun kemarin YLPI Al Hikmah Surabaya memberikan beasiswa kepada para siswa berkualitas unggul. Beasiswa yang diberikan bisa 50%, 75% sampai 100%.

Semoga PPDB Al Hikmah bisa berjalan dengan lancar. Grand Opening PPDB 26 Oktober 2024. PPDB online dibuka mulai 26 Oktober - 2 November 2024. Informasi PPDB bisa dilihat di website YLPI Al Hikmah Surabaya, https://alhikmahsby.sch.id/ (Herna)

Topik Berita
PPDB Al Hikmah 2024-2025